Recent Posts


Pelajar 16 Tahun Ciptakan Alat untuk Temukan Orang Hilang

Image : Kenneth Shinozuka berhasil mengembangkan perangkat yang bisa membantu mencari orang hilang

WASHINGTON -- Seorang siswa SMA di Amerika, Kenneth Shinozuka berhasil mengembangkan perangkat yang bisa membantu mencari orang hilang. Secara spesifik, alat ini bisa membantu pasien Alzeimer. Perangkat ini mampu memberitahu anggota keluarga ataupun perawat ketika pasien keluar dari tempat tidur secara diam-diam.

Remaja berusia 16 tahun ini terinspirasi dari sang kakek, yang menderita demensia dan penyakit Alzheimer. Penderita Alzheimer dapat berkeliaran sendiri tanpa sadar lantaran sel-sel otak yang kian melemah. Risiko penyakit ini semakin tinggi seiring dengan pertambahan usia. Bermula pada usia 65 tahun, seseorang mempunyai risiko lima persen mengidap penyakit ini.

DIkutip dari laman Sciencealert, risiko terhadap penyakit ini meningkat dua kali lipat setiap lima tahun. Seorang dokter mengatakan mengatakan meskipun penyakit ini berhubungan dengan orang tua, namun sejarah membuktikan bahwa penyakit pertama yang dikenal menghidap penyakit ini ialah wanita dalam usia awal 50-an.

Dengan perangkat yang diberi nama 'Wander Aman' ini, Shinozuka mencoba mencari solusi agar keluarga pasien tidak begitu panik ketika  angota keluarga kita tiba-tiba menghilang dari lingkungan sekitar. Teknologi ini sangat sederhana. Alat ini dilengkapi dengan sensor tipis berbentuk koin berukuran mini yang dipasangkan di bagian kaki atau dalam kaos kaki. Kemudian, alat ini diaktifkan secara langsung dengan cara nirkabel yang terhubung dengan smartphone perawat.

"Kakek saya telah kehilangan kemampuan untuk makan sendiri, berjalan sendiri, dan juga untuk menulis dan membaca. Dia hampir tidak bisa berbicara. Terkadang dia keluar dengan sendirinya dan tiba-tiba polisi mengantarnya pulang ke rumah," ujar Shinozuka.

Lebih lanjut, Shinozuka berharap perangkatnya dapat menjangkau puluhan juta para pasien dan penderita Alzheimer yang sering berkeliaran tanpa diketahui di seluruh dunia, terlebih alat ini untuk meringankan beban sang perawat dan orang terdekat.



(@Republika.co.id)

0 komentar: